Beranda | Artikel
JANGAN REMEHKAN DIRIMU ENGKAU PERNAH MENJADI PEJUANG HEBAT !
Minggu, 23 Februari 2014

 

Senyum membaca kiriman seorang sahabat dari Libia

JANGAN REMEHKAN DIRIMU…ENGKAU PERNAH MENJADI PEJUANG HEBAT !

“Tatkala terjadi hubungan seksual antara pasangan suami istri maka akan turun di medan pertempuran sekitar 180 juta sperma.

Jumlah ini hampir menyamai 5 kali lipat penduduk maroko, atau 5 kali lipat jumlah penduduk Aljazair, dan hampir 2 kali lipat penduduk Mesir.

Akan tetapi seluruh sperma tersebut tewas dalam medan pertempuran tersebut dalam sebuah peperangan dan perjuangan yang dahsyat untuk memperebutkan dan menguasai sebual sel ovum. Semuanya tewas dan yang selamat dan berhasil hanyalah satu saja, yaitu dirimu…

Lalu terjadilah pembuahan lalu terjadi kehamilan lalu munculah engkau yang mulia di dunia ini…

Maka engkaupun pernah hidup sebagai pejuang dan engkau akan terus sebagai pejuang…

 

Maksudnya jika mereka bertanya kepadamu tentang keberhasilanmu dalam kehidupan ini, maka katakanlah dan kabarkanlah kepada mereka bahwa engkau telah berhasil membuka jalan sendirian, engkau telah berhasil menguasai markaz yang pertama mengalahkan 180 juta pejuang yang lainnya, dalam peperangan hidup dan mati, apakah engkau akan hidup ataukah akan mati !!! 

Karenanya janganlah engkau meremehkan dirimu…bukankah engkau pernah menjadi yang tercepat …?, engkau pernah menjadi yang terkuat …??

 

Logo

Artikel asli: https://firanda.com/1086-jangan-remehkan-dirimu-engkau-pernah-menjadi-pejuang-hebat.html